Bitget App
Trading lebih cerdas
Beli KriptoPasarTradingFuturesBotsEarnCopy
5 Kesalahan Kripto yang Bikin Geleng Kepala, No. 3 Paling Gila!

5 Kesalahan Kripto yang Bikin Geleng Kepala, No. 3 Paling Gila!

BlockchainmediaBlockchainmedia2025/01/13 09:33
Oleh:Syofri Taka

Dalam dunia kripto yang dinamis, kesalahan adalah hal yang tak terhindarkan. Namun, ada beberapa kesalahan yang bisa menjadi pelajaran berharga bagi banyak orang.

Lark Davis, seorang analis dan YouTuber ternama, dalam videonya yang berjudul “5 Kegagalan Kripto Terbesar Sepanjang Masa,” membahas lima kesalahan terbesar yang pernah terjadi dalam sejarah kripto.

Dari pizza miliaran hingga hard drive yang hilang, berikut adalah sorotan dari kisah-kisah yang ia bahas.

5 Kesalahan Terbesar Sepanjang Masa di Ruang Kripto 

1. Pizza Seharga Miliaran Dolar AS

Pada tahun 2010, seorang pengguna Bitcoin bernama Laszlo Hanyecz mencatat sejarah dengan transaksi pertama menggunakan Bitcoin.

Ia menawarkan 10.000 BTC untuk dua kotak pizza. Saat itu, transaksi ini dianggap inovatif dan menjadi bukti bahwa Bitcoin dapat digunakan untuk pembelian sehari-hari. Namun, siapa sangka 10.000 BTC itu kini bernilai lebih dari US$300 juta?

“Laszlo adalah inovator sejati, tetapi siapa yang menyangka nilai Bitcoin akan melonjak setinggi ini?” ujar Davis.

2. Dogecoin untuk Mobil Bekas

Billy Markus, salah satu Pendiri Dogecoin, menjual seluruh simpanan DOGE miliknya pada 2015 untuk membeli sebuah mobil Honda Civic bekas. Dogecoin yang ia jual kala itu diperkirakan setara dengan US$10.000. Kini, nilai memecoin tersebut bisa mencapai lebih dari US$40 juta.

Memecoin memiliki potensi besar, tetapi keputusan untuk menjual terlalu dini adalah pelajaran yang sulit dilupakan,” tambah Davis.

3. Kejatuhan FTX

FTX, salah satu bursa kripto terbesar yang pernah ada, mengalami kejatuhan dramatis pada 2022. Pendiri FTX, Sam Bankman-Fried (SBF), menghadapi tuduhan penipuan besar-besaran setelah laporan menyebutkan ketergantungan besar perusahaan pada token FTT.

“FTX adalah mesin pencetak uang. Sayangnya, keserakahan merusak segalanya,” ujar Davis, mencatat bahwa runtuhnya FTX menjadi peringatan tentang pentingnya menjaga transparansi dalam bisnis kripto.

4. Menjual Bitcoin untuk Properti

Chamath Palihapitiya, seorang miliarder dan investor awal Bitcoin, dilaporkan telah menjual sebagian besar BTC miliknya untuk membeli properti di Lake Tahoe pada 2014, ketika harga Bitcoin hanya US$320.

Jika ia mempertahankan asetnya, nilai investasinya bisa meningkat hingga 300 kali lipat. Keputusan ini menjadi pengingat bagi investor untuk berpikir dua kali sebelum menjual aset kripto mereka.

5. Hard Drive Berisi Bitcoin yang Hilang

Seorang insinyur IT asal Wales, James Howells , secara tidak sengaja membuang hard drive yang berisi sekitar 7.500 BTC pada 2013. Hingga kini, ia masih berjuang mencari izin untuk menggali tempat pembuangan sampah demi menemukan perangkat tersebut.

“Kesalahan kecil seperti ini bisa berakibat pada kerugian ratusan juta dolar AS. Lindungi kunci privat Anda dengan segala cara,” ujar Davis.

Kesalahan besar ini menunjukkan bahwa dunia kripto penuh dengan risiko dan tantangan. Namun, setiap kesalahan adalah peluang untuk belajar.

“Satu kesalahan sederhana di industri ini bisa membuat Anda kehilangan jutaan, bahkan miliaran dolar AS,” pungkas Davis.

Sebagai penutup, Lark Davis mengingatkan komunitas kripto untuk selalu berhati-hati dan bijaksana dalam mengelola aset mereka. Jangan lupa untuk mencadangkan kunci privat Anda dan berpikir panjang sebelum mengambil keputusan penting. [st]

1

Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.

PoolX: Kunci untuk token baru.
APR hingga 12%. Selalu aktif, selalu dapat airdrop.
Kunci sekarang!

Kamu mungkin juga menyukai

Crypto menuju platform investasi multi-aset 'satu atap' seiring meningkatnya aktivitas M&A: Bernstein

Pengambilan Cepat Bursa kripto dan broker/dealer sedang melakukan "gerakan kekuatan M&A" saat industri menuju platform multi-aset "satu atap", menurut analis di Bernstein. Coinbase dilaporkan sedang dalam pembicaraan lanjutan untuk mengakuisisi Deribit, Kraken siap mengakuisisi NinjaTrader dan Robinhood sedang dalam proses mengintegrasikan Bitstamp.

The Block2025/03/24 15:56
Crypto menuju platform investasi multi-aset 'satu atap' seiring meningkatnya aktivitas M&A: Bernstein

Startup kartu Visa kripto Rain mengumpulkan $24,5 juta dari Norwest, Galaxy, dan Coinbase Ventures

Pengambilan Cepat Penerbit kartu debit dan kredit Visa Crypto, Rain, telah mengumpulkan $24,5 juta dalam putaran pendanaan yang dipimpin oleh Norwest Venture Partners. Perusahaan ini berfokus pada menyediakan cara bagi konsumen untuk membelanjakan stablecoin dengan hambatan yang terbatas.

The Block2025/03/24 15:56
Startup kartu Visa kripto Rain mengumpulkan $24,5 juta dari Norwest, Galaxy, dan Coinbase Ventures

Argo Blockchain mengumumkan mantan kepala Arkon Energy, Justin Nolan, sebagai CEO baru

Ringkasan Singkat Nolan sebelumnya menjabat sebagai chief growth officer di Argo Blockchain. Setelah go public pada tahun 2021 dengan harga sekitar $16,60 per saham, saham Argo saat ini diperdagangkan di bawah $0,40 per saham.

The Block2025/03/24 15:56
Argo Blockchain mengumumkan mantan kepala Arkon Energy, Justin Nolan, sebagai CEO baru

dYdX mengalokasikan 25% dari biaya protokol bersih untuk program pembelian kembali token pertama, token naik 8%

Ringkasan Cepat dYdX akan memulai pembelian kembali token bulanan dengan 25% dari biaya protokol bersih tahunannya melalui Treasury SubDAO. Diskusi komunitas yang sedang berlangsung dapat meningkatkan alokasi ini hingga 100% dari biaya protokol — meningkatkan anggaran rencana dan mengurangi pasokan token yang beredar. Token dYdX melonjak lebih dari 8% setelah pengumuman tersebut.

The Block2025/03/24 15:56
dYdX mengalokasikan 25% dari biaya protokol bersih untuk program pembelian kembali token pertama, token naik 8%